YURISTGAMEINIGAMEID101

Tips Vainglory : Mengenal 3 Jenis pembagian Peran (Role) Dalam Vainglory


Dalam game Vainglory terdapat 3 jenis pembagian peran, pembagian jenis peran tersebut disebut dengan role. Sebagai contoh, dalam game Dota 2 terdapat sebutan Midlaner atau Carry. Di Vainglory 3 jenis peran tersebut dinamakan, Carry, Jungler dan Roam. Setiap peranan mempunyai tugasnya masing - masing dan berikut penjelasan mengenai tugas peranan dalam Vainglory.

Role Hero Vainglory

1. Carry


Hero yang bertugas menjadi carry akan menjadi damage dealer utama dalam team, hero carry akan  berfokus terhadap build item yang mempunyai serangan yang tinggi. Carry akan berfokus untuk membersihkan minion sekaligus farming (mengumpulkan gold) yang ada pada line. Dalam menggunakan hero Carry, kamu haruslah pandai - pandai untuk melakukan last hit. Jika tidak, kamu tidak akan mendapatkan gold yang akan berakibat terlalu lamnya build itemmu jadi. Pertahanan yang dimiliki hero Carry sangatlah lemah, sehingga kamu tidak diwajibkan untuk menyerang seorang diri.

Contoh hero yang berperan sebagai carry : Ringo, Scaarf dan Gwen.

2. Jungler


Sesuai dengan namanya, hero Jungler mempunyai tugas berada di hutan pada awal permainan. Sama dengan Carry, hero Jungler diharuskan untuk farming mengumpulkan gold, bedanya hanya pada tempatnya saja yaitu di hutan. Berbeda dengan di lane, di hutan perolehan exp serta goldnya lebih besar, hal ini menyebabkan hero Jungler akan lebih cepat naik level serta build itemnya lebih cepat jadi.

Hero Jungler sendiri memiliki HP serta Defense yang lebih tinggi dibandingkan hero Carry, hal ini memudahkan untuk hero jungler membersihkan minion yang ada di hutan. Minion di hutan sendiri memiliki HP yang lebih banyak dibandingkan dengan minion di lane sehingga hero Jungler lah yang lebih cocok farming di hutan ketimbang hero Carry.

Contoh hero yang berperan sebagai Jungler : Krul, Taka dan Glaive.

3. Roam


Dapat dikatakan bahwa Roam/Roamer mempunyai peranan yang cukup penting dalam game Vainglory ini. Mengapa demikian karena seorang Roamer haruslah dapat melindungi ally terutama Carry dari serangan musuh meskipun harus mengorbankan nyawa Roamer. Seorang Roamer haruslah berkeliaran dari jungle ke lane ataupun sebaliknya, hal tersebut bertujuan untulk membantu kedua posisi Carry dan Jungler agar tidak diserang oleh musuh ketika sedang farming. Seorang Roamer juga haruslah pandai - pandai menggunakan skill atau item mereka agar dapat menguntungkan tim dan dapat merugikan lawan, terlebih lagi jika sedang dalam keadaan war.

Contoh hero yang berberan sebagai Roam/Roamer : Ardan, Catherine dan Grace.


Sebagai seorang pemain, kamu haruslah pintar - pintar dalam memilih peranmu. Usahakan apabila kamu sudah memilih peranmu mu apa, fokuslah untuk memilih terus peran tersebut. kamu juga harus memperhitungkan hero yang dipilih oleh temanmu ketika pick hero, agar kamu mendapatkan kombinasi antara Carry, jungler dan Roam yang baik.



Keyword : Apa itu role pada vainglory
apa itu carry pada vainglory
apa itu jungler pada vainglory
apat itu roam/roamer pada vainglory
pembagian peran vainglory
jenis pembagian peran/role vainglory
tips dan trik vainglory
cara menggunakan roam

About Author

Related Post